Selamat Datang di Blogsite Perguruan Seni Beladiri Silat "Tiga Serangkai" "

Sunday, May 24, 2009

Rangkaian Khataman'2009

Ceramah Agama Oleh Habib Ja'far Al-Qadri
pada khataman Akbar Perguruan Seni Beladiri Silat "Tiga Serangkai" 24 Mei 2009

Sambutan Oleh Panitia Pelaksana Ust. H. Hayatullah Badjuri

Sholat Dzuhur dan Ashar Berjama'ah di Masjid Al Mubarok Desa Sukmajaya Kota Depok
yang Indah Bangunannya

Pembina bersama koordinator pelatih Cabang jakarta Bapak Drs. M. Sjaffary, Penasehat TS Bapak Thayib Dampu Awang, Bapak Tohir Dewan Pelatih Pusat, Bapak Karsono Ketua Cabang Bekasi.


Peserta Khataman saling berpegang erat dan berkumpul bersama
dengan dipandu Bapak Pembina


Persiapan untuk Peragaan nech..


Santunan TS kepada Anak-anak Yatim Piatu


Yatim piatu, malang nasibmu
Semoga Tuhan selalu
Melimpahkan rahmat-Nya padamu
(Amin, Allahumma Amin)
Yatim piatu, besarkan hatimu
Di dalam mengarungi
Hidup yang penuh tantangan ini
(Amin, Allahumma Amin)

(La-la-la, la-la-la, la-la-la-la-la-la)
(La-la-la, la-la-la, la-la-la-la-la-la)

Wahai semua kawan
Atasmu kewajiban
Menyantuni mereka dan mengasihinya

(La-la-la, la-la-la, la-la-la-la-la-la)

Sungguh engkau manusia
Yang tiada beriman
Bila pada mereka tak belas kasihan

(La-la-la, la-la-la, la-la-la-la-la-la)
(La-la-la, la-la-la, la-la-la-la-la-la)

Wahai para hartawan
Coba ulurkan tangan
‘Tuk membantu mereka dalam kehidupan

(La-la-la, la-la-la, la-la-la-la-la-la)

Sungguh engkau manusia
Pendustakan agama
Apabila mereka engkau sia-sia

(Amin, Allahumma Amin)


Syair lagu Pa Haji Rhoma ini tentang Anak yatim piatu tentunya membuat haru bagi kita yang mendengarkannya, Alhamdulillah pada kesempatan khataman Akbar Perguruan Seni Beladiri Silat Tiga Serangkai yang diadakan di Cabang Depok memberikan kepada kita saran sangat mulia untuk mengajak agar senantiasa kita jangan melupakan mereka. pada kesempatan khataman ini perguruan TS memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu, Pembina dan Ketua Umum mewakili sahabat-sahabat dan peserta untuk memberikan bingkisan dan santunan kepada anak-anak yatim piatu.




Prosesi Khataman Akbar'2009

Para Pelatih TS Cabang Bekasi tiba di Lokasi Khataman Akbar' 2009 Kota Depok dengan latar belakang Big Banner Pembina TS. Drs. Ec. Sugiyanto.

Registrasi Peserta Khataman Akbar " Cabang Bekasi, Jakarta, Depok dan Bogor "
Peserta Khataman Akbar tidak hanya dihadiri oleh Peserta Kenaikan Tingkat saja, namun juga dihadiri oleh Tokoh Masyarakat, Instansi Formal dan Non Formal, Ulama, Habib, Anak-anak Yatim Piatu dan Warga Masyarakat Sukmajaya Kota Depok.

Khataman Akbar'2009 di Cabang Depok Sukses

Alhamdulillah suasana pagi hari ini terang berkat Allah, Khataman untuk Tahun 2009 yang berlangsung hari ini tanggal 24 Mei 2009 di Kota Depok Sukmajaya berjalan sukses dan semarak. Acara Khataman yang bertema "TS Membina Manusia Bersih Hati dan kemurnian Jiwa " dan " Keterpaduan antara Ilmu dan Amal Menuju Insan Ulul Albab " dihadiri oleh Tokoh Masyarakat, Sekretaris Kecamatan Sukmajaya Kota Depok Bapak H. Zainal Abidin, M. Si mewakili Pengurus Eksekutif kota Depok, Pimpinan RT Sukmajaya, dan Ceramah Agama oleh Ulama Kota Depok Al Mukarrom Habib Ja'far Al Qadri yang dalam ceramah agama sangat men-support segala aktifitas kegiatan yang diadakan Seni Beladiri Silat " Tiga Serangkai ", karena menurut hasil diskusi beliau menyimpulkan Keilmuan yang diajarkan perguruan TS ini merupakan ajaran yang termaktub didalam Alquran jadi Insya Allah tidak bertentangan dengan Ajaran Islam, namun beliau juga memberikan arahan kepada seluruh anggota seni beladiri silat Tiga Serangkai agar tidak boleh sombong dan tetap mengikuti arahan pembinanya Drs. Ec. Sugiyanto selaku Guru, agar Ilmu yang para anggota TS pelajari terarah.

Thursday, May 21, 2009

Denah Lokasi Khataman Akbar' 2009

Rute Mobil:
:: Dari Bekasi ke Terminal Depok 02 turun di Jalan Majapahit
:: Dari Jakarta terminal Pulogadung ke terminal Depok 02 turun di Jl. majapahit
:: Dari Bogor ke terminal Depok 02 turun di Jalan Majapahit

SUSUNAN ACARA KHATAMAN TS AKBAR' 2009

Jadwal Acara Khataman Akbar
Perguruan Seni Beladiri Silat "Tiga Serangkai"
Se- Jabodetabek

Tempat: Lapangan Arsitek Jl. H.M Yusuf Raya
Rt. 04/22 Mekarjaya Sukmajaya Sugutamu Depok


Sabtu, 23 Mei 2009
08.00 WIB - Selesai -- Khataman Alqur'an 30 Juz

Minggu, 24 Mei 2009
09.00 - 09.15 -- Pembukaan
09.15 - 09.25 -- Pembacaan Ayat-ayat Suci Alqur'an
09.25 - 10.00 -- Sambutan-sambutan
10.00 - 10.30 -- Siraman Agama oleh Habib Ja'far Al- Qadri
10.30 - 11.00 -- Penyerahan Bingkisan untuk Anak Yatim
11.00 - 12.30 -- Pembacaan Surat Yasin
12.30 - 13.30 -- Ishoma (istirahat, sholat, makan)
13.30 - 15.30 -- Prosesi khataman oleh Bapak Pembina Drs. Ec. Sugiyanto
15.30 - 17.00 -- Pengobatan Umum dan Peragaan
17.00 WIB -- Acara Selesai


Note: Busana
Laki-laki berpakaian muslim dan Peci/Kopiah
Wanita berpakaian muslim berjilbab / berkerudung

Sumber: Panitia Khataman Akbar TS Cab. Depok
Ketua Cabang : Ust. Heri Thamrin
Ketua Panitia : H. Hayatullah Badjuri
Sekretaris : Afrizon





Thursday, May 07, 2009

Daftar Peserta Khataman Akbar' 2009

Kamis, 7 Mei 2009 kemarin pengurus TS cabang Bekasi telah mengirimkan Data-data Peserta Khataman dari Pra sampai Tingkat 2 1/2 ke 3, sehubungan dengan semakin dekatnya pelaksanaan Khataman yang Insya Allah akan diselenggarakan di Cabang Depok nanti pada tanggal 24 Mei 2009. menurut informasi Bapak Pembina dan Keluarga akan tiba dari Jukong Madura ke Jakarta pada tanggal 21 Mei 2009 nanti. untuk Panitia pengurus khataman Depok mohon kirimkan Denah Lokasinya ke email qolbuku1@yahoo.com.