Tingkatan sabuk dalam Perguruan TS menunjukkan senioritas dan tingkat penguasaan ilmu Tiga Serangkai. Materi ilmu Tiga Serangkai disusun secara bertahap dan terprogram. Pentahapan tingkatan sabuk tersebut dimaksudkan agar materi ilmu Tiga Serangkai dapat diserap, dikuasai dan dihayati secara baik oleh anak didik sehingga dicapai kemantapan ilmu yang maksimal. Adapun tahap tingkatan sabuk tersebut sebagai berikut :
Tahap I : merupakan Tingkat Dasar, terdiri dari :
Tingkat Dasar ( sabuk putih )
Tingkat 1 ( sabuk kuning )
Tingkat 1 1/2 ( sabuk hijau )
Tingkat 2 ( sabuk biru )
Tingkat 2 1/2 ( sabuk coklat )
Tahap II : merupakan Tingkat Pelatih, terdiri dari :
Tingkat 3 ( sabuk hitam 1 )
Tingkat 4 ( sabuk hitam 2 )
Tingkat 5 ( sabuk hitam 3 )
Tingkat 6 ( sabuk hitam 4 )
Tingkat 7 ( sabuk hitam 5 )
Tahap III : merupakan Tingkat Pembina, terdiri dari :
Tingkat 8, sebagai Pelatih Inti atau Guru Muda ( sabuk hitam 6 )
Tingkat 9, sebagai Asisten Pembina atau Guru Madya ( sabuk hitam 7 )
Tingkat 10, sebagai Guru Besar atau Pembina ( sabuk hitam 8 )
1 comment:
Mohon maaf ijin mengkoreksi 🙏
Yg saya koreksi di tingkat 1 itu sabuk merah,
tingkat 1½ itu oranye,
tingkat 2 itu kuning,
tingkat 2½ itu hijau, lalu di tahap 2 yakni tingkat 3 itu warna biru, tingkat 4 warna nila, tingkat 5 ungu, tingkat 6 coklat strip 1, tingkat 7 coklat strip 2, tingkat 8 sabuk hitam strip 1, tingkat 9 hitam strip 2
Post a Comment